Dalam dunia percetakan dan Digital Printing pasti anda tidak asing lagi dengan kata “Plano”. Ukuran Plano adalah ukuran kertas yang belum dipotong. Sedangkan ukuran kertas jadi adalah ukuran kertas yang sudah selesai dipotong, disesuaikan dengan kebutuhan cetakan.


Ukuran plano berbeda antara satu jenis dengan yang lainnya. Dan berikut adalah standart Ukuran Plano yang tersedia dipasaran.

Ukuran 61 x 86cm : Jenis kertas yang menggunakan ukuran plano ini adalah kertas BC (Brief Card) dengan gramatur 150 – 160 gsm.
Ukuran 65 x 100 cm : Jenis kertas yang menggunakan ukuran plano ini adalah kertas HVS, NCR, Art Paper (AP) dan kertas untuk majalah / brosur, leaflat biasanya menggunakan ukuran standart ini.
Ukuran 65 X 91 cm, Jenis kertas yang menggunakan ukuran plano ini adalah kertas HVS dan Art Paper.
Ukuran 79 x 109 cm, hampir semua jenis kertas tersedia untuk ukuran ini, mulai dari HVS, Art Paper, Fancy, dll. Gramaturnya mulai dari 60gr – 400gr.
Ukuran 90 x 120 cm, Ukuran plano ini hanya ada pada beberapa jenis kertas saja. Diantaranya yaitu kertas Samson Craft, Kising (kertas kopi warna coklat) biasa untuk cover buku-buku Nota dan sejenisnya, serta untuk bungkus.
Dan berikut adalah Standar Ukuran Kertas Plano dan Perhitungannya berdasarkan masing-masing jenis kertasnya yang biasanya banyak dijual di pasaran :

KERTAS

HVS : 65 x 100 cm dan 79 x 109 cm
Art Paper : 65 x 100 cm dan 79 x 109 cm
Doorslag : 44 x 69 cm
Kertas Gambar : 61 x 86 cm
Kertas Kraft : 65 x 100 cm
Samson Kraft : 90 x 120 cm dan 79 x 109 cm
KARTON
Karton BC : 61 x 86 cm
Art Karton : 65 x 100 cm dan 79 x 109 cm
Karton Bufallo : 79 x 109 cm
Linen Karton : 79 x 109 cm
Duplex Karton : 79 x 109 cm
Hammer, Hawai, Concorde, Orien, Peacock, Jasmine : 79 x 109 cm (jenis ini biasanya dipakai untuk kertas undangan)

BOARD

Board adalah Karton tebal, yang warnanya coklat/kuning, biasanya digunakan untuk cover hardcover pada buku
Board Lokal : 63,5 x 79 cm dan 64 x 74 cm
Board Import : 70 x 100 cm dan 75 x 100 cm
Kertas karton tebal (Board), satuan yang dipakai adalah:
Board No.18, Tebal = 4,3 mm, isi per pak = 18 Plano
Board No.20, Tebal = 3,8 mm, isi per pak = 20 Plano
Board No.30, Tebal = 2,5 mm, isi per pak = 30 Plano
Board No.40, Tebal = 2,0 mm, isi per pak = 40 Plano
Board No.50, Tebal = 0,7 mm, isi per pak = 50 Plano
Board No.60, Tebal = 0,4 mm, isi per pak = 60 plano

LINEN 

1 rol = 1,2 x 16,5 meter
Standar ukuran jadi kertas yang umum di pasaran adalah:
Berdasarkan Satuan Internasional. Pada ukuran ini, dimulai dari angka “0”, dan angka selanjutnya berarti setengah dari ukuran angka diatasnya.

1. Ukuran Kertas ISO Format Seri A

A0 = 841 x 1189 mm
A1 = 594 x 841 mm
A2 = 420 x 594 mm
A3 = 297 x 420 mm
A4 = 210 x 297 mm
A4s= 215 x 297 mm
A5 = 148 x 210 mm
A6 = 105 x 148 mm
A7 = 74 x 105 mm
A8 = 52 x 74 mm
A9 = 37 x 52 mm
A10 = 26 x 37 mm
Ukuran Kertas ISO Format Seri B —> B0 = 1000 x 1414 mm, dst.
Ukuran Kertas ISO Format Seri C —> C0 = 917 x 1297 mm, dst
Ukuran Kertas ISO Format Seri D —> D0 = 771 x 1090 mm, dst

2. Berdasarkan Standar 16″ (PxL)

Ukuran Post : 44×56 cm
Ukuran Royal : 50×65 cm
Ukuran Letter : 21,5 x 27,9 cm
Ukuran Folio : 21,5 x 33 cm
Ukuran Double Folio :33 x 43 cm

Dalam prakteknya, akan memerlukan ketelitian dan kecermatan pada saat menghitung ukuran kertas untuk memotong kertas plano ke ukuran jadi, karena hal itu akan mempengaruhi harga dari produk. Selain itu, perhitungan memotong kertas ke ukuran jadi disesuaikan dengan jenis mesin cetak yang akan digunakan karena setiap jenis mesin cetak mempunyai area maksimal potongan kertas yang berbeda-beda sesuai kebutuhan media cetak.